Tuesday, January 26, 2016

Manfaat Buah Mentimun Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat buah mentimun untuk kesehatan tubuh
Mendengar kata mentimun, tentu kita pasti langsung mengetahui buah satu ini karena mudahnya ditemukan dan dijumpai, baik untuk dikonsumsi maupun untuk melakukan perawatan kulit dengan buah mentimun ini. Di indonesia sendiri buah mentimun ini cukup dikenal luas dan biasa digunakan sebagai pelengkap makanan, salad maupun dijadikan rujak. Selain buahnya yang segar karena banyak mengandung air, buah mentimun ini juga mengandung banyak nutrisi dan vitamin lain yang sangat bagus untuk tubuh.

Mentimun memiliki kandungan kalori yang sangat sedikit yang sangat bagus bagi anda yang sedang menjalani diet karena mentimun memiliki sebagian besar nutrisi yang bagus untuk diet seiumbang tubuh. Selain itu, mentimun juga mengandung kolesterol, lemak jenuh dan sodium yang rendah, memiliki vitamin A, C dan K yang sangat bagus untuk tubuh serta memiliki asam pantotenat, magnesium, fosfor, kalium, seng, float dan karbohidrat yang tinggi yang bagus untuk menjaga esehatan tubuh dan mampu mengobati berbagai penyakit.

Dengan banyaknya kandungan yang terdapat pada buah mentimun ini, tentunya buah mentimun ini juga memiliki berbagai manfaat yang baik bagi tubuh dan kesehatan kita, antara lain manfaatnya adalah :


1. Baik digunakan untuk perawatan kulit

Manfaat mentimun untuk kulit wajah
Mentimun dapat membersihkan dan mendinginkan kulit karena memiliki sifat diuretik, selain itu mentimun juga memiliki kandungan vitamin A, B dan C serta beberapa kandungan mineral yang terdapat pada buah mentimun yang sangat bagus untuk perawatan kulit. Mentimun juga terdapat kandungan asam askobat dan asam caffein yang bermanfaat untuk menurunkan tingkat retensi air yang dapat mengurangi pembengkakan pada area sekitar mata serta dapat mengencagkan kulit.

2. Mampu mencegah dehidrasi dan bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh

Mentimun memiliki kandungan air mencapai 95% yang sangat bagus untuk mencegah tubuh terkena dehidrasi, selain itu mentimun juga mampu membuang racun yang terdapat didalam tubuh. Mentimun juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh karena mengandung vitamin C yang dapat membantu menangkal serangan dari virus dan bakteri yang dapat menimbulkan penyakit.

3. Dapat digunakan untuk perawatan kuku dan rambut

KAndungan silika yang cukup tinggi juga ditemukan pada buah mentimun yang sangat bagus untuk memperkuat persendian, selain itu silika juga bermanfaat untuk meperkuat kuku-kuku pada jari tangan dan kaki sehingga mencegahnya mudah pecah dan patah serta mampu menjaga kesehatan rambut dengan memperkuat rambut dari akarnya.

4. Mampu melindungi otak

Buah mentimun ini juga memiliki zat flavanol (fisetin) yang memiliki manfaat untuk meningkatkan daya ingat serta memori otak dan juga mampu melindungi sel-sel saraf dari penurunan fungsi otak karena bertambahnya usia. Mentimun juga sangat bagus bagi penderita alzheimer.

5. Menjaga kesehatan jantung

Mentimun sangat bagus untuk dikonsumsi bagi penderita darah tinggi ataupun rendah karena memiliki kandungan kalium, magnesium dan serat yang baik untuk tubuh. Keseimbangan kalium yang terdapat pada tubuh sangat penting untuk mengontrol tekanan darah pada tubuh, dan sebagai elektrolit, kalium merupakan ion yang memiliki kandungan positif yang harus dipertahankan dalam kondisi tertentu untuk membantu memperlancar kerja dari transmisi implus kontrol saraf, kontraksi otot dan fungsi jantung.
6. Menjaga Kesehatan ginjal

Kandungan air yang sangat tinggi pada buah mentimun dapat membantu fungsi ginjal dalam memproduksi urine yang sekaligus mampu meringankan masalah pada ginjal dan kandung kemih.
7. Mampu menghilangkan bintik-bintik hitam pada wajah

Buah mentimun dapat berfungsi sebagai tonik alami yang dipercaya mampu menghilangkan bintik-bintik hitam pada wajah akibat dari terkena paparan sinar matahari secara langsung. Caranya cukup mudah, dengan mengolesi bagian wajah dan leher dengan parutan buah mentimun yang telah halus secara merata, rajin dan teratur agar bintik-bintik hitam pada wajah pun cepat pergi menghilang.
8. Mengatasi masalah diabetes

Mentimun dapat dijadikan sebagai jus untuk dikonsumsi langsung bagi penderita diabetes, karena mentimun memiliki kandungan miniral mangan serta bermanfaat untuk proses sintesa hormon insulin dalam tubuh yang baik untuk penderita diabetes.
9. Dapat mencegah peradangan

Dengan mengkonsumsi buah mentimun secara langsung maupun dijadikan sebagai pelengkap makanan, salat maupun jus sangat baik bagi tubuh, terutama  untuk mencegah peradangan. Untuk itu mulailah mengkonsumsi buah mentimun secara teratur.

10. Membantu melancarkan pencernaan

Serat yang terkandung pada mentimun dapat membantu membuang racun yang terdapat pada sistem pencernaan tubuh sehingga dapat membantu memperlancar pencernaan. Banyak penyakit lain yang juga dapat diatasi dengan mengkonsumsi buah mentimun ini seperti gastritis, perut mulas, maag bahkan hingga konstipasi atau susah buang air besar.
Perbanyak konsumsi buah mentimun untuk menjaga tubuh agar tetap sehat dengan diimbangi melakukan aktifitas dan pola hidup yang sehat, agar tubuh selalu sehat.

0 komentar:

Post a Comment