Wednesday, January 13, 2016

Cara mengatasi berbagai masalah yang terjadi pada rambut dengan mudah

Cara mengatasi masalah pada rambut
Hallo sahabat cantik jelita, jumpa lagi dengan jelita disini. Kali ini jelita akan membahas mengenai cara mengatasi masalah-masalah yang sering terjadi pada rambut kita, mulai dari rambut yang kering, bercabang hingga rontok. Memiliki rambut yang sehat, bersih dan berkilau merupakan idaman dan dambaan bagi setiap wanita. Bagaimana tidak, karena dengan rambut yang bersih, sehat dan berkilau dapat meningkatkan rasa percaya diri bagi kaum wanita dan dapat membuat terlihat lebih cantik jelita

Namun apa yang akan terjadi jika rambut indah yang kita miliki rusak???, tentunya akan sangat merepotkan karena akan berpengaruh dan berdampak langsung pada penampilan. Untuk itu, kali ini jelita akan membagi tips untuk mengatasi masalah rambut kering, bercabang dan kusam dengan cara yang tepat dan mudah. Terdapat beberapa masalah yang sering terjadi pada rambut dan cara mengatasinya pun berbeda yang satu dengan lainnya, antara lain :

Cara Mengatasi Masalah Pada Rambut

1. Mengatasi Masalah Rambut Rontok
  
Cara mengatasi rambut rontok
Sebenarnya rambut rontok merupakan hal yang normal dan wajar pada pria maupun wanita karena rambut manusia memang akan rontok setiap saat karena beberapa alasan mulai dari stress, penggunaan obat yang salah, faktor keturunan, kekurangan kalori dan masih banyak lagi, namun yang menjadi berbeda disini adalah kadar banyaknya rambut yang rontok yang menyebabkan masalah. Masih wajar jika rambut yang rontok setiap harinya masih dibawah 100 helai, namun jika rambut yang rontok sudah melebihi batas kewajaran ini bisa dikatan rambut yang rontok sudah abnormal sehingga perlu dilakukan perawatan agar tidak semakin parah. 

Solusi yang cukup mudah bisa dengan mengkonsumsi makanan yang mengandung zat biotin yang bagus untuk merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat, bisa dengan mengkonsumsi, pisang, kedelai, wortel, sereal, kembang kol, sereal, hati atau bahkan ikan salmon yang banyak mengandung zat biotin. Selain itu bisa juga dengan menggunakan obat yang terpercaya dan dapat memicu pertumbuhan rambut dengan cepat. Bahkan bisa juga berkunjung ke klinik kecantikan yang menyediakan hair laser yang berfungsi untuk meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen hingga keakar rambut sehingga rambut menjadi kokoh, kuat dan tidak mudah rontok.

2. Mengatasi Masalah Ketombe pada rambut

Cara mengatasi rambut ketombe
Masalah rambut ketombe juga banyak sekali diderita dan dialami oleh sekian banyak orang, karena dapat membuat rambut menjadi terlihat kotor dan bahkan dapat menyebabkan rambut rontok. Ketombe biasanya terjadi karena penggunaan shampo atau minyak rambut yang tanpa disadari dapat meninggalkan zat-zat kimia yang menjadi salah satu penyebab ketombe. Selain itu bisa juga karena menderita penyakit psoriasis dan dermatitis seboroik yang dapat menyebabkan peradangan pada kulit hingga menimbulkan sisik pada kulit yang akhirnya akan menghasilkan ketombe dikepala.

Cara mengatasi masalah ketombe pada rambut bisa dengan membersihkan rambut dengan keramas secara teratur dan jangan terlalu sering agar tidak merusak rambut serta dapat membuat kulit kepala tidak terlalu berminyak agar ketombe tidak muncul. Untuk menyisir rambut, gunakan sisir yang bersih agar tidak meninggalkan bakteri dan kuman pada rambut dan kulit kepala yang dapat menyebabkan ketombe. Selanjutnya kita cukup mengkonsumsi air dan memakan buah dan sayur yang sehat untuk memberi nutrisi pada kulit kepala agar tidak mudah ketombe muncul.

3. Menatasi Masalah Rambut Ber-uban

Cara mengatasi rambut ber-uban
Rambut ber-uban biasanya dimiliki oleh orang-orang tua normalnya, namun jika terjadi pada remaja yang masih muda tentunya itu merupakan hal yang tidak normal dan perlu melakukan perawatan agar rambut ber-uban tidak akan memenuhi kepala diusia yang masih muda. Uban pada rambut bisa terjadi dikarenakan beberapa hal, seperti stress, faktor genetika (keturunan), kelainan metabolisme, kelainan imun tubuh atau karena pemakaian cat rambut yang mengandung bahan kimia yang mampu meresap di rambut dan mengganggu terbentuknya warna hitam pada rambut seseorang.

Cara alami untuk mengusir jauh uban bisa dengan mengkonsumsi susu, telur atau daging yang fresh dan memiliki warna merah karena banyak mengandung vitamin B12 yang sangat bagus untuk mencegah timbulnya uban. Dan pengobatan secara modern dapat dengan suntuk melamin agar rambut tidak menjadi putih dan biayanya tentu mahal. Atau cara praktisnya bisa dengan menyemir rambut untuk mendapatkan rambut hitam dengan cepat dan mudah, namun harus berhati-hati karena dengan cara ini bagi sebagian orang malah dapat menimbulkan alergi dan masalah pada kulit.

4. Mengatasi Masalah Rambut Bercabang

Cara mengatasi rambut bercabang
Masalah rambut bercabang biasanya terjadi karena rambut yang kusam, kering dan gersang yang disebabkan oenggunaan shampo yang terlalu sering atau shampo yang tidak cocok atau karena pemakaian hair dryer yang tidak baik untuk rambut jka digunakan terus-menerus.

Untuk mengatasi masalah rambut bercabang bisa dengan mengguntung pangkal atau ujung rambut yang bercabang, gunakan pelindung kepala jika sedang diluar ruangan agar terhindar dari sinar matahari secara langsung dan jika ingin mengeringkan rambut dengan menggunakan hair dryer, setelah keramas bersihkan rambut dengan handuk kemudian berikan pelembab untuk rambut agar rambut terlindungi pada saat dilakukan pengeringan dengan hair dryer, namun jangan terlalu sering menggunakannya.

5. Mengatasi Masalah Rambut Patah

Cara mengatasi rambut patah
Berbeda dari rambut rontok yang terlepas dari ujung pangkal rambut, rambut patah merupakan rambut rapuh dan patah pada bagian batang rambut yang bisa disebabkan karena kurang mengkonsumsi protein yang dapat membantu menyehatkan rambut dan bisa juga karena faktor kesalahan saat menyisir dan menata rambut.
Cara mengatasi masalah ini bisa dengan cara memperbanyak mengkonsumsi almond, kacang tanah, gandum, susu, telur, keju dan daging merah karena memiliki banyak kandungan yang sangat baik untuk kesehatan dan memperkuat rambut.

Cukup mudah bukan cara-cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi berbagai masalah rambut yang kita miliki. Jika dirawat secara teratur dan benar, rambut yang indah dan berkilau bukan hal yang mustahil untuk didapatkan. Sekian dulu untuk tips mengatasi berbagai masalah yang dialami oleh rambut dan sampai jumpa di artikel berikutnya, salam cantik jelita.

0 komentar:

Post a Comment