Wednesday, April 20, 2016

Ini Dia Jenis Sayuran Kaya Protein Yang Tentunya Baik Untuk Menu Diet Sehat Anda

Sayuran dengan protein tinggi
Kebiasaan mengkonsumsi makanan sehat tak hanya untuk meningkatkan kesehatan tubuh, namun juga bermanfaat baik untuk menjaga diri sendiri dan membuat tubuh langsing, cantik serta sehat. Tentunya semua wanita ingin dirinya dibilang cantik bukan?? :D, nah jika kalian ingin memiliki tubuh yang cantik ideal serta langsing secara alami, mengkonsumsi sayuran secara rutin menjadi hal yang wajib anda masukkan dalam menu makan sehari-hari anda.

Banyak sayuran yang dapat anda konsumsi untuk mendapatkan tubuh cantik dan langsing ideal, salah satunya dengan mengkonsumsi sayuran yang kaya protein karena dapat menggantikan fungsi daging yang juga merupakan sumber protein yang tinggi. Berikut ini terdapat beberapa sayuran yang sangat bagus dan memiliki kandungan protein yang tinggi yang dapat anda konsumsi dalam menu diet sehat anda sehari-hari, antara lain sebagai berikut :


Tidak diragukan lagi kandungan protein dari sayuran hijau yang segar ini serta sayuran putih kembang kol. Sayuran tersebut dapat mengenyangkan perut sehingga dapat menekan rasa lapar saat anda diet sehat.


Kedelai terkenal karena memiliki kandungan protein yang amat tinggi serta manfaatnya yang baik untuk tubuh. 


Selain sebagai salah satu sumber karbohidrat bagi tubuh, jagung juga mengandung protein yang cukup tinggi. Satu buah jagung yang dikonsumsi dapat mencukupi kebutuhan protein dan karbohidrat agar energi tubuh tidak cepat lelah sepanjang hari.


Kecambah dari kacang hijau atau kacang kedelai sama-sama memiliki kandungan protein yang tinggi. Kandungan yang terdapat pada kecambah ini cukup baik sehingga dapat membantu meningkatkan kesuburan bagi wanita. Bagi anda yang sedang diet juga dapat mengkonsumsi kecambah ini secara rutin karena dapat menurunkan berat badan


Sawi merupakan salah satu sayuran yang mudah ditemukan dan terbilang murah serta memiliki kandungan protein dan serat yang cukup tinggi yang bermanfaat baik bagi tubuh. Kandungan protein pada sawi cukup tinggi untuk dapat memenuhi kebutuhan protein tubuh.


Bayam merupakan sayuran hijau yang tak bisa dimasak lama, tapi khasiatnya dapat menggantikan asupan protein hewani yang terbilang tinggi untuk tubuh. Mengkonsumsi bayam satu porsi dapat memenuhi kebutuhan protein dan mencukupi kebutuhan zat besi bagi tubuh.

Jika anda sengan diet dan ingin menghindari mengkonsumsi daging, anda tidak perlu bingung karena banyak sekali sayuran yang memiliki kandungan protein tinggi yang dapat menggantinakn asupan protein dari hewan serta manfaatnya untuk tubuh pun sama-sama baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

0 komentar:

Post a Comment