Tuesday, March 22, 2016

Berbagai Hal Yang Menyebabkan Timbulnya Komedo di Wajah

Penyebab timbulnya komedo di kulit wajah
Adanya komedo khususnya di bagian wajah dan hidung tentunya sangat menganggu karena membuat penampilan kita menjadi tidak prima dan mengurangi kepercayaan diri. Komedo sendiri memiliki 2 jenis, yakni komedo di hidung dan di wajah yang sebenarnya penyebab timbulnya komedo ini sama, antara lain sebagai berikut :
 
1. Makanan Berminyak
Keadaan kulit kita sangat dipengaruhi dengan apa yang kita konsumsi sehari-hari, Tentu saja penyebab komedo muncul di bagian wajah umumnya karena orang tersebut sering mengonsumsi makanan seperti gorengan, makanan yang memiliki cita rasa manis, serta makanan yang di dalamnya terkandung karbohidrat tinggi yang tidak bisa dipungkiri dapat merusak kulit. Oleh karena itu agar terhindar dari komedo, kita harus lebih banyak mengonsumsi makanan-makanan seperti buah dan sayur. Buah dan sayur sendiri mengandung banyak sekali nutrisi kulit yang membantu kulit tetap sehat dan memperlambat penuaan dini.

2. Penggunaan Make Up yang berlebihan

Untuk wanita dalam menggunakan make up sebaiknya jangan berlebihan karena pemakaian make up yang berlebihan akan membuat kulit menjadi lebih mudah dihinggapi oleh jerawat dan komedo. Dan jangan lupa sebaiknya dalam memilih alat make up atau perias wajah tidak yang mengandung minyak karena akan membuat kondisi kulit semakin parah.

3. Wajah yang kotor

Kita sering dihadapkan pada kondisi lelah saat pulang dari kerja atau sekolah yang akhirnya ketika sampai di rumah memilih untuk langsung tidur saja. Padahal, jika kalian tidur tanpa menghapus make up terlebih dahulu yang ada pada wajah dapat menyebabkan komedo semakin banyak. Dengan make up masih menempel saat tidur akan membuat pori-pori kulit wajah menjadi tersumbat oleh bahan-bahan kimia yang ada pada produk perias wajah. Komedo bisa dipastikan akan muncul di wajah bahkan iritasi kulit pun bukan sesuatu yang mustahil bisa terjadi. 

4. Kurang mengkonsumsi air putih


Standar kesehatan mengatakan bahwa manusia minimal minum air putih sehari sebanyak 8 gelas. Banyak meminum air putih selain berimbas positiv terhadap kesehatan ginjal juga sangat baik efeknya untuk kulit karena dipercayai dapat melembabkan kulit secara alami.

5. Hormon yang tidak stabil

Hormon di setiap manusia berbeda-beda dan ada beberapa orang yang dalam hal hormon mengalami ketidakseimbangan. Seseorang dengan kadar testosteron yang tinggi akan lebih mudah terserang jerawat dan komedo karena adanya peningkatan rangsangan aktivitas kelenjar sebaceous yang menyebabkan sebum berproduksi secara berlebihan.

6. Merokok

Banyak orang yang hanya mengetahui bahwa merokok hanya berpengaruh kepada kesehatan paru-paru padahal kebiasaan merokok juga sangat berpengaruh terhadap kesehatan kulit kita. Asap rokok sendiri mengandung partikel-partikel halus yang sifatnya berbahaya bagi wajah. Tentu saja  jerawat dan komedo akan semakin mudah untuk muncul di kulit dan membuat wajah kita terlihat menjadi tidak bersih. Selain menyebabkan komedo dan jerawat, kebiasaan merokok juga dipercayai dapat membuat kulit menjadi lebih mudah untuk keriput.

7. Lingkungan

Hidup di Indonesia  dimana tingkat polusi sangat tinggi sangat menuntut kita untuk melakukan perawatan kulit secara rutin untuk menghindari komedo dan jerawat. Hal ini dikarenakan apabila wajah kita terpapar asap polusi ,lama kelamaan akan terjadi akumulasi mikro partikel dalam pori-pori wajah yang tentunya menjadi penyebab komedo.

0 komentar:

Post a Comment